Mandau -indonesiaclik.com ll
Kami berharap kepada PT.PHR untuk berpartisipasu terhadap kerusakan jalan, khususnya masih belum diserahterimakan kePemerintahan Kabupaten Bengkalis. Secara tidak langsung itu menjadi tanggungjawab PT. PHR.
Kepala Kelurahan Pematang Pudu, Rio Sentosa,SSTP c.q (melalui) Kasi Trantrib Ali Ridwan mengatakan, perbaikan jalan ini bersifat sementara. Untuk menutupi bagian yang rusak. Menghindari Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) yang selama ini sering terjadi. Hari Minggu (26/5/2024)
Ali Ridwan menyampaikan, inisiatif perbaikan jalan bersifat sementara ini, diambil berdasarkan keputusan bersama dengan Pemerintah Kelurahan dan Warga.
Pemerintah Kelurahan Pematang Pudu, akan memasukan anggaran pada Musrenbang yang akan datang. Untuk perbaikan Jalan Aman. Banyak berlubang yang dalam.
Ali Ridwan (menjabat sebagai Pj. Kades Boncah Mahang) mengucapkan Alhamdulillah.
Bantuan yang terkumpul dari donatur dan masyarakat cukuplah untuk memperbaiki,menutup sementara Jalan Aman yang sudah banyak terdapat lubang.
Seringnya kecelakaan di jalan Aman akibat jalan berlubang. Pemerintah Kelurahan Pematang Pudu Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis bersama warga melaksanakan gotongroyong (Goro). Memperbaiki jalan secara swadaya tepatnya ditikungan Jln.Aman. Duri. kelurahan pematang pudu. Kecamatan mandau.Kabupaten Bengkalis.
Masyarakat yang mengikuti gotong royong untuk memperbaiki jalan ini yaitu dari RW 02, 07, 14, 15, dan 16.
Sudah banyak korban kecelakaan terutama pada malam hari. (simon parlaungan).